Bolehkah Ibu Menyusui Minum Kayu Manis

Kebutuhan nutrisi bagi ibu menyusui (busui) harus selalu dipenuhi dan diperhatikan. Hal itu agar produksi ASI tetap lancar dan kualitasnya baik bagi buah hati.

Beberapa ibu menyusui mengalami masalah dengan ASInya seperti ASI tidak lancar dan sedikit. Hal itu bisa karena faktor kesehatan fisik ataupun psikologi busui. Selama menyusui Busui perlu mengonsumsi makanan bergizi yang baik bagi kesehatan tubuh dan produksi ASI. Makanan yang dimasak di rumah harus sesuai dan tidak menimbulkan efek negatif termasuk penggunaan bumbu dapur. Yuk ikuti pembahasannya.

kayu manis merupakan Salah satu rempah bumbu dapur yang memiliki aroma wangi kayu manis termasuk jenis Bumbu dapur yang mudah didapatkan dan harganya murah. Oleh karena itu kayu manis sering digunakan sebagai obat tradisional. Kayu manis memiliki banyak manfaat untuk menyembuhkan beberapa  penyakit. Tapi bolehkah ibu menyusui minum kayu manis?

Sebelum membahas boleh tidaknya kayu manis dikonsumsi busui, berikut Beberapa manfaat dari kayu manis adalah

  1. Mengobati perut kembung dan diare pada anak
  2. Mengurangi rasa nyeri dan kram perut saat menstruasi
  3. Obat herbal untuk kista endrometrosis
  4. Mestabilkan kadar gula darah bagi penderita diabetes

Ternyata banyak ya manfaatnya. lalu bagaimana jika ibu menyusui mengonsumsinya?

Secara umum kayu manis aman dikonsumsi busui, namun tetap dibatasi ya Bun. Berdasarkan penelitian kayu manis mengandung senyawa alami yang dapat merangsang produksi kelenjar susu. Busui bisa memperoleh manfaatnya dengan cara mencampurkan kayu manis ke dalam minuman yang dikonsumsi dan bisa ditambah madu.

Apakah ada efeknya? Mengonsumsi kayu manis dapat berpengaruh terhadap cita rasa ASI. Hal ini dapat menyebabkan beberapa bayi tidak mau menyusu karena aroma kayu manis, namun ada juga bayi yang malah menyukai ASI tersebut. selain itu kayu manis sebaiknya tidak dikonsumsi bersamaan dengan fenugreek untuk menghindari resiko tertentu seperti kadar gula dalam darah rendah, lemas dan pusing.

jadi itulah penjelasan bolehkah ibu menyusui minum kayu manis. Semoga bermanfaat.