Pernahkah kamu mendengar istilah udang rambutan? Jika benar demikian, pas sekali! Artikel kali ini akan membahas sedikit mengenai udang rambutan atau fried dim sum. So, makanan ini tidaklah asing bagi kamu yang biasa nongkrong di cafe. Ya, kan? Namun, meskipun makanan ini lebih dikenal ala cafe, bahan utamanya sama saja. Udang.
Umumnya udang rambutan akan kamu jumpai dengan saus. Nah! Buat kamu yang belum mengetahui resep membuat udang rambutan dan enggan keluar rumah karena khawatir terpapar corona, artikel ini akan memberitahu resep membuat udang rambutan yang lezat. Penasaran? Yuk! Langsung fokus ke artikel di bawah ini.
1) Bahan-bahan yang Diperlukan
Untuk membuat udang rambutan, tentu bahannya tidak cukup hanya udang polos saja. Ada beberapa pelengkap yang diperlukan untuk mengubahnya menjadi fried dim sum. Dan pada umumnya bahan-bahan itu sangat mudah sekali ditemukan, di warung terdekat, kecuali udang sendiri uang memang harus dibeli di market. Bahannya adalah:
Udang yang sudah dibuang kulitnya (350 g)
Daging Ayam yang sudah dicincang (150 g)
Daun bawang yang sudah diiris halus (1 batang cukup)
Tepung sagu tani (3 sendok makan saja)
Pecahkan dua butir telur ayam, ambil putih telurnya saja.
Gunakan gula pasir (1 sendok teh)
Gunakan minyak wijen (1 sendok teh)
Gunakan angciu (1 sendok teh)
Gunakan garam secukupnya (1 sendok teh saja)
Tambahkan merica bubuk putih (1/2 sendok teh)
Iris tipis kulit pangsit menjadi 2 bagian (150 g)
Minyak sayur, untuk menggoreng
Saus sambal sebagai pelengkap
2) Cara Membuat
Setelah mengumpulkan semua.bahan, tentu sekarang saatnya membuat udang rambutan menjadi matang agar siap santap. Bagaimana caranya?
- Langkah pertama dalam membuat udang rambutan yakni dengan mencampurkan semua bahan yang sudah disiapkan menjadi satu, kecuali minyak sayur dan kulit pangsit.
- Silahkan ambil satu sendok makan adonan, dan bisa kamu bentuk menjadi banyak. Kemudian satu per satu adonan tersebut bungkuslah menggunakan kulit pangsit.
- Jika sudah, kamu tinggal menggorengnya. Gunakan minyak yang banyak dan pastikan adonan udang kamu tenggelam. Goreng hingga matang dan berwarna keemasan.