Memilih susu kedelai mampu menjadi pengganti susu yang paling tepat. Tidak semua anak cocok untuk mengkonsumsi susu sapi maupun susu formula, susu kedelai menjadi pilihan paling tepat untuk mengatasi hal tersebut. Susu kedelai telah melalui uji klinis sehingga sangat aman sebagai pengganti protein susu. Kandungan yang ada di dalam susu kedelai juga sangat mudah dicerna oleh anak sehingga sangat aman. Ada tujuh manfaat dari susu kedelai jika dikonsumsi oleh anak.
Manfaat yang pertama adalah susu kedelai bisa menjadi solusi ketika anak mengalami alergi pada susu. Susu kedelai ini akan lebih baik jika diberikan kepada anak setelah usianya di atasĀ 1 tahun. Manfaat ke dua yakni sangat baik untuk sistem pencernaan anak. Sistem pencernaan pada anak terbilan belum sempurna sehingga sebisa mungkin mendapatkan asupan yang aman untuk sistem pencernaan. Susu kedelai memiliki kandungan yang sangat aman untuk sistem pencernaan seorang anak. Susu kedelai juga memiliki kandungan serat yang cukup tinggi sehingga anak akan merasa kencang lebih lama.
Manfaat ke tiga adalah mampu mengurangi kadar lemak yang cukup tinggi. Jika pada umumnya susu memiliki kadar lemak yang tinggi maka berbeda dengan susu kedelai. Susu kedelai memberikan kandungamn lemak tak jenuh sehingga mampu mengurangi lemak jahat yang ada pada tubuh anak. Manfaat ke empat yakni mampu menghindarkan anak dari sakit diare. Alergi pada susu mampu membuat seorang anak mengalami diare, namun dengan mengkonsumsi susu kedelai maka diare bisa dihindari dengan lebih mudah.
Susu kedelai memiliki manfaat ke lima sebagai antioksidan yang baik. Seorang anak yang mengkonsumsi susu ini maka memiliki kekebalan tubuh yang lebih baik. Manfaat ke enam yakni bisa digunakan untuk mendukung pertumbuhan sang anak. Sedangkan untuk manfaat ke tujuh bisa digunakan sebagai pengganti susu sapi yang paling tepat. Tujuh manfaat susu kedelai di atas kini bisa mulai anda manfaatkan. Seorang anak wajib mendapatkan asupan gizi yang paling tepat di usia emasnya.